elastisitas adalah derajat kepekaan kwantitas yang diminta/ditawarkan terhadap salah satu faktor yang mempengaruhi fungsi permintaan/penawaran.
– adalah nilai positif dari persentase perubahan kwantitas yang diminta yang disebabkan oleh perubahan harga barang tersebut sebesar 1 %.
– Elastis harga adalah positif
– Elastisitas bisa dihitung dengan cara :
di antara dua titik (elastisitas busur=arc elasticity)
pada satu titik (elastisitas titik = point elasticity).
– Elastisitas harga > 1 dikatakan elastis
– elastisitas harga = 1 dikatakan unitary
– elastisitas harga < 1 dikatakan inelastic
Elastisitas harga pada setiap titik tergantung pada slope kurva permintaan dan koordinat dari titik tersebut.
Elastisitas berbeda-beda dari sepanjang kurva permintaan yang linear.
Elastisitas harga dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti:
– jumlah barang-barang yang mempunyai substitusi
– apakah barang tersebut merupakan barang pokok atau barang mewah
– persentase pendapatan yang dibelanjakan untuk barang tersebut
– periode waktu untuk melakukan pertimbangan
kenaikan harga akan menurunkan TR jika E>1, dan meningkatkan TR jika E<1.
MR = P (1-1/E).
– MR akan positif jika E>1
– MR sama dengan Nol jika E=1
– MR akan negatif jika E<1
– adalah persentase perubahan kwantitas yang diminta yang disebabkan oleh perubahan pendapatan konsumen sebesar 1%.
– Jika elastisitas pendapatan tersebut lebih besar dari Nol, maka barang tersebut tergolong superior terhadap pendapatan.
– jika elastisitas pendapatan sama dengan Nol maka barang-barang tersebut independen terhadap pendapatan.
– Jika elastisitas pendapatan lebih kecil dari Nol maka barang-barang tersebut bersifat inferior terhadap pendapatan.
Elastisitas silang
– adalah persentase perubahan kwantitas barang X yang diminta yang disebabkan oleh perubahan harga barang Y(yang mempunyai hubungan) sebesar 1%.
– Jika koefisien elastisitas silang adalah positif maka barang-barang tersebut adalah substitusi.
Barang substitusi adalah barang-barang yang dapat memberikan kepuasan yang sama dan dapat saling menggantikan satu dengan lainnya.
– Jika koefisien lastisitas silang adalah negatif maka barang-barang tersebut adalah komplementer.
Barang komplementer adalah barang-barang yang biasanya digunakan secara bersama-sama atau saling melengkapi satu sama lain.
Elastisitas harga penawaran
– adalah persentase perubahan kwantitas yang ditawarkan sebagai akibat dari perubahan harga sebesar 1%.
– Elastisitas penawaran dikatakan elastis jika Es > 1, unitary elastis jika Es = 1, dan inelastis jika Es < 1.
– elastisitas harga penawaran adalah persentase perubahan kwantitas yang ditawarkan sebagai akibat dari perubahan harga sebesar 1%.
– Elastisitas penawaran dikatakan elastis jika Es > 1, unitary elastis jika Es = 1, dan inelastis jika Es < 1.
Demikian Pengertian Elastisitas semoga dapat bermanfaat untuk semuanya.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Elastisitas
dengan judul ELASTISITAS. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://referensiakuntansi.blogspot.com/2012/07/elastisitas.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
Unknown - Kamis, 12 Juli 2012
Belum ada komentar untuk "ELASTISITAS"
Posting Komentar